Catering Bu Mimin Surabaya menyediakan ayam betutu khas Gilimanuk dengan rasa autentik. Ayam betutu Bu Mimin juga tersedia dalam bentuk fresh frozen food yang bisa dipesan kapanpun. Betutu sendiri adalah lauk yang terbuat dari ayam atau bebek yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam. Betutu ini telah dikenal di seluruh kabupaten di Bali.
Catering Bu Mimin menyediakan ayam betutu khas Gilimanuk dengan cita rasa autentik. Cita rasa khas tradisional benar benar kami utamakan dalam setiap menu. Saat mencicipi ayam betutu dari catering Bu Mimin maka Anda akan merasakan suasana yang khas Bali banget.
Betutu merupakan jenis makanan tradisional daerah Bali yang bahan mentahnya berupa karkas utuh itik dan ayam. Kata betutu berasal dari kata tunu yang berarti bakar dan dirangkai dengan kata be yang berarti daging. Berdasarkan uraian tersebut betutu berarti daging yang dibakar. Ayam betutu merupakan jenis lauk pauk yang dibuat dari daging ayam yang telah dibersihkan kemudian dibalurkan bumbu khas Bali yang dikenal dengan base genep di seluruh permukaan tubuh daging ayam dan sebagian lagi dimasukkan ke dalam rongga abdomennya. Daging ayam yang telah dibumbui tersebut kemudian direbus atau langsung dibakar hingga menghasilkan aroma yang khas. Aroma khas yang muncul disebabkan karena adanya pemanasan yang menyebabkan air dan lemak daging berantai pendek ikut menguap. Semakin banyak uap yang dihasilkan, semakin kuat dan enak aromanya.